Kehidupan kita hampir tidak dapat
dipisahkan dengan listrik. Sehari-hari, kita menggunakan peralatan yang
dijalankan dengan listrik, seperti lampu listrik, setrika dan
sebagainya. Ada juga listrik yang tidak disadari oleh kita, misalnya
bulu tangan kita yang berdiri ketika kita memakai kemeja lengan panjang
yang baru disetrika, dan terjadinya petir.
Dalam kehidupan sehari-hari, Anda pernah
menyaksikan seseorang yang memegang suatu alat yang bermuatan. Mengapa
rambut orang tersebut bisa berdiri? Hal lainnya, mengapa sisir plastik
yang telah digosokkan pada rambut kering ternyata dapat menarik
sobekan-sobekan kertas? Fenomena lain yang sering Anda amati seperti
petir. Mengapa petir lebih banyak kita jumpai pada saat musim hujan?
Terhadap pertanyaan-pertanyaan tersebut,
orang sering menanggapi bahwa rambut seseorang berdiri bila memegang
alat bermuatan karena rambutnya alergi dengan muatan listrik. Pertanyaan
terhadap sisir plastik dapat ditanggapi yaitu sisir bersifat magnet
sehingga dapat menarik sobekan kertas kecil. Demikian pula terhadap
pertanyaan petir, energi dari petir diperoleh hanya pada waktu musim
hujan. Semua tanggapan tadi adalah saha atau miskonsepsi. Berikut ini
akan disajikan konsep ilmiah, konsep esensial dan strategis berkaitan
dengan listrik, hukum-hukum yang mendasari, serta aplikasinya.
0 Comments